line art

Computer Suport Collaborative Learning



Computer Suport Collaborative Learning
Ayu Esta Trimurti ( 1102414049)
Ayuesta27@gmail.com
Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Negeri Semarang
Menurut pandangan Vygotsky Collaborative learning atau pembelajaran kolaboratif adalah situasi dimana terdapat dua atau lebih orang belajar atau berusaha untuk belajar sesuatu secara bersama-sama. Tidak seperti belajar sendirian, orang yang terlibat dalam collaborative learning memanfaatkan sumber daya dan keterampilan satu sama lain (meminta informasi satu sama lain, mengevaluasi ide-ide satu sama lain, memantau pekerjaan satu sama lain, dll.
Sedangkan Computer-Supported Collaborative Learning (CSCL) adalah sebuah lingkungan belajar yang dilakukan dengan cara berkolaborasi diantara peserta belajar dan didukung oleh teknologi komputer dan jaringan di dalam pelaksanaan aktivitasnya .
Pembangunan CSCL ini bertujuan untuk mendukung kelompok belajar berkolaborasi satu sama lain secara efektif sehingga peserta kolaborasi dapat dengan mudah membangun pengetahuan dan membaginya, mendiskusikan persoalan yang hadir sehingga dihasilkan solusinya, mencapai tujuan belajar , serta meningkatkan komunikasi, koordinasi, dan interaksi diantara kelompok belajar .
Sesuai dengan dimensi teknologis TP, Computer Suport Collaborative Learning disusun dengan konsep e-learning yang menggunakan alat-alat elektronik berupa komputer dan jaringan internet yang cukup untuk mendukung kelancarannya. Dengan konsep ini, CSCL memerlukan jaringan yang cukup agar dapat dilaksanakan dengan baik. 
Aktivitas CSCL dilakukan secara kelompok dimaksudkan untuk meningkatkandampak positif dari proses belajar melalui interaksi dan kolaborasi yang dilakukan diantara peserta belajar, karena belajar secara kelompok memiliki dampak yang lebih baik bila dibandingkan belajar secara mandiri.
Memanfaatkan teknologi dalam aktivitas CL ( collaborative Learning) memberikan dukungan yang lebih baik dalam hal efektifitas dan efisiensi proses belajar. Kolaborasi ini memiliki tujuan untuk:
1.    Mendukung kelompok belajar secara efektif dengan cara bekerjasama satu sama lain. Dalam CSCL, anggota kelompok dapat dengan mudah membagi informasi, mendiskusikan persoalan, dan berujung pada pencapaian tujuan belajar sehingga dapat meningkatkan efektifitas dan kualitas dari proses belajar dan mengajar,
2.    Mendukung siswa untuk belajar bekerjasama untuk membangun dan berbagi pengetahuan dengan menggunakan TIK, sehingga dapat meningkatkan komunikasi, koordinasi, dan interaksi diantara kelompok belajar,
3.    CSCL juga akan menstimulasi proses berbagi pengetahuan dalam jaringan kelompok dari kesulitan yang muncul dengan cara mencari penyelesaian yang baik dan relevan dengan cara berinteraksi diantara peserta kolaborasi.

Aktivitas utama dalam CSCL adalah proses berbagi pengetahuan yang dilakukan diantara peserta kolaborasi. Salah satu kelemahan dalam aktivitas CSCL adalah terjadinya kesulitan menerima pengetahuan baru yang dibawa oleh orang lain sehingga proses kolaborasi tidak menghasilkan apa-apa, terlebih bila dalam satu kelompok kolaborasi terdiri lebih dari dua orang. Hal ini akan menjadi kesulitan dalam proses pengelolaanyakarena aktivitas berbagi pengetahuan akan lebih dinamis, progresif, dan tidak dapat diprediksi .

Keberhasilan sebuah proses berbagi pengetahuan ditandai dengan ciri adanya pemahaman yang dihasilkan , yaitu dengan ciri mampu menjawab secara tepat pertanyaan-pertanyaan sebelum dan sesudah proses kolaborasi atau sharing dilakukan dan pemahaman harus muncul ketika atau pada saat proses kolaborasi atau sharing dilakukan.
     Daftar Pustaka
Unsri. 2015. E- journal. Diunduh dari http://ejournal.unsri.ac.id/index.php/jsi/index Pada tanggal 21 Juni 2015
Jones, Pip. 2010. Pengantar Teori-Teori Sosial. Jakarta : Yayasan Pustaka Obor Indonesia
Journey. 2015. Collabrotaive Learning. Dinduh dari http://www.journeytoexcellence.org.uk/resourcesandcpd/research/summaries/rscollaborati velearning.aspPada tanggal 21 Juni 2015
Wikipedia. 2015. Collaborrative Learning. Diunduh dari https://en.wikipedia.org/wiki/Collaborative_learning Pada tanggal 21 Juni 2015
Edutopia. 2015. Collaborative Learning. Diunduh dari http://www.edutopia.org/stw-collaborative-learning-research Pada tanggal 21 Juni 2105

Share on Google Plus

0 Comments: